7 Laptop untuk AutoCAD Harga di Bawah 10 Juta

Bila teman-teman sedang mencari referensi laptop baru untuk menjalankan aplikasi AutoCAD, kamu harus siap budget yang tidak sedikit, karena laptop untuk AutoCAD ini memerlukan spesifikasi yang lumayan tinggi. Tapi tergantung versi berapa juga AutoCAd yang kamu pakai, karna AutoCAD ini sudah banyak versi yang di keluarkan, dari yang paling jadul hingga yang paling baru.

Namun, Teknohits akan memberikan saran buat teman-teman untuk menggunakan laptop yang sudah mendukung menggunakan aplikasi AutoCAD versi terbaru. Semakin baru versi AutoCAD yang kamu pakai, semakin banyak juga tool baru yang dapat membantu memudahkan pekerjaan kamu.

Perlu diketahui juga, ada beberapa aplikasi lain yang digunakan oleh pengguna AutoCAD seperti Modelling 3D Max, Revit, Adobe 3D dan Solidworks. Aplikasi tersebut adalah program yang banyak digunakan oleh arsitek untuk menyelesaikan pekerjaannya.

 

Spesifikasi Laptop untuk Menjalankan Aplikasi AutoCAD

Sistem Operasi :

  • Microsoft® Windows® 7 (32-bit & 64-bit)
  • Microsoft Windows 8.1 Update KB2919355 (32-bit dan 64-bit)
  • Microsoft Windows 10 (hanya 64-bit)

Memori :

  • Untuk versi 32-bit: RAM 2 GB (disarankan 3 GB)
  • Untuk OS 64-bit: RAM 4 GB (disarankan 8 GB)

.NET Framework :

  • .NET Framework versi 4.6

 

Rekomendasi Laptop Terbaik untuk AutoCAD

1. Lenovo U41-70-5200U

Lenovo U41-70 i7

HargaRp. 9.274.900
Spesfikasi
ProsesorIntel Core i7-5500U
Kartu GrafisNVidia GT940-2 GB
RAM4 GB DDR3
Penyimpanan500 GB HDD
Layar14″ FHD

buy now

2. Lenovo Ideapad 500 HEiD / HFiD

Lenovo Ideapad 500 HEiD HFiD

HargaRp. 8.057.000
Spesfikasi
ProsesorIntel Core i7 6500U 2.5 GHz
Kartu GrafisRadeon R7 M360
RAM4 GB
Penyimpanan1 TB HDD
Layar15.6 inch

buy now

3. Acer Aspire E5-475G

Acer Aspire E5-475G
HargaRp. 8.900.000
Spesfikasi
ProsesorIntel Core i5 7200U-2.5Ghz Turbo 3.1Ghz
Kartu GrafisNVidia GT940MX-2GB
RAM4 GB
Penyimpanan1 TB HDD
Layar14 inch

buy now

4. Asus A456UQ-FA029D

Asus A456UQ-FA029D

HargaRp. 9.350.000
Spesfikasi
ProsesorIntel Core i7 6500U (Cache 4MB 3.1 GHz)
Kartu GrafisNVidia GT940MX 2 GB
RAM8 GB
Penyimpanan1 TB HDD
Layar14 inch

buy now

5. Asus A450CC-WX146D

Asus A450CC-WX146D

HargaRp. 8.729.000
Spesfikasi
ProsesorIntel Core i7 3537U 2.0Ghz
Kartu GrafisNVidia Geforce GT720M 2GB
RAM4 GB DDR3
Penyimpanan750 GB
Layar14 inch

buy now

6. Lenovo Ideapad 500S

Lenovo Ideapad 500S

HargaRp. 9.500.000
Spesfikasi
ProsesorIntel Core i7 6500U-2.5Ghz Turbo 3.1Ghz
Kartu GrafisNVidia GT940-2GB
RAM8 GB
Penyimpanan256 GB SSD
Layar14″ FHD

buy now

7. HP Pavilion 14-v207TX

HP Pavilion 14-v207TX

 

HargaRp. 9.599.000
Spesfikasi
ProsesorIntel Core i7-5500U (Cache 4M, 2.4 GHz)
Kartu GrafisNVidia GeForce 840M 2GB
RAM4 GB DDR3L
Penyimpanan1 TB HDD
Layar14 Inch
buy now
Harga dapat berubah sewaktu-waktu, cek ketersedian barang dan harga terbaru di toko online lazada, blibli, jd.id atau toko online khusus jual beli laptop / gadget.

Laptop pilihan Teknohits hampir semuanya sudah menggunakan RAM 4 GB , VGA dari NVidia dan juga Prosesor menggunakan Intel, ini merupakan rekomendasi terbaik untuk menjalankan aplikasi desain seperti AutoCAD, baik versi terbaru maupun versi jadul.

So, tinggal teman-teman yang menentukan mau laptop yang mana, atau kamu sudah ada pilihan laptop lain dengan spesifikai yang sama ? pilihan nya terserah teman-teman ya! laptop apa yang menurut kamu paling baik untuk AutoCAD.