Tiga Cara Menampilkan Layar HP ke Laptop dengan dan tanpa Aplikasi

Dalam dunia kerja, presentasi terkadang dilakukan dengan menampilkan layar HP ke laptop sebelum disambungkan dengan proyektor. HP di jaman sekarang juga dilengkapi dengan aplikasi office yang sangat berguna untuk para pekerja kantoran. Sehingga hasil kerjanya pun disimpan di HP. Ketika akan presentasi, ada beberapa cara menampilkan layar HP ke laptop dengan menggunakan aplikasi dan tanpa aplikasi.

 Tidak perlu minder jika merasa masih pemula, karena tutorial pada kesempatan kali ini mudah dipahami dan dipraktekkan tentunya. Siapapun dijamin bisa melakukannya. Yuk simak bersama-sama berikut ini.

Berikut Tiga Cara Menampilkan Layar HP ke Laptop

  1. Software Connect

Tiga Cara Menampilkan Layar HP ke Laptop dengan dan tanpa Aplikasi
Sumber gambar: connecting software

Cara pertama ini membutuhkan wifi supaya layar HP bisa ditampilkan ke laptop. Setelah kedua perangkat disambungkan ke wifi, Anda bisa memulai langkah berikut:

– klik ‘start’ yang terdapat di layar laptop.

– Setelah itu ketik ‘connect’.

– Klik satu kali di sebelah kiri software tersebut.

– Kemudian akan muncul tulisan yang memberitahukan kepada Anda bahwa software sudah siap digunakan. Lalu Anda bisa mengaktifkan fitur bernama ‘screen mirroring’ pada HP samsung atau iphone.

– Selanjutnya swipe up bagian ‘contol center’

– klik bagian ‘smart view’ atau ‘screen mirroring’.

Pada android tipe lain bisa dilakukan dengan masuk ke menu settings lalu pilih wireless & network. Lalu pilih wireless display kemudian smart view. Tunggu beberapa saat hingga nama perangkat HP dan layar HP Anda tampil di layar laptop.

  1. Samsung Dex

Tiga Cara Menampilkan Layar HP ke Laptop dengan dan tanpa Aplikasi
Sumber gambar : samsung

Bagi Anda pengguna HP merk Samsung, cara menampilkan layar HP ke laptop bisa Anda gunakan dengan menggunakan aplikasi satu ini. Fitur yang ditawarkan begitu menarik karena bisa menjadikan HP Anda seperti PC jenis portable.

Cara menggunakannya yaitu download aplikasi Samsung Dex terlebih dahulu untuk PC. Lalu install aplikasi tersebut. Buka Samsung Dex dan sambungkan HP Samsung Anda menggunakan USB portable ke laptop.

Setelah itu aktifkan fitur aplikasi tersebut di HP. Ikutilah langkah yang muncul di layar. Setelah selesai mengikuti semua langkah-langkahnya, Anda bisa menikmati fitur aplikasi tersebut.

  1. Cara Menampilkan Layar Hp dengan Kabel USB

Cara ketiga merupakan cara yang simple dan hanya menggunakan bantuan kabel USB. Cara menampilkan layar HP ke laptop dengan bantuan kabel USB yaitu:

– buka ‘pengaturan’

– pilih bagian ‘sistem’

– Setelah itu pilih ‘Tentang Telepon’.

– Scroll ke bawah kemudian klik 7 kali di bagian Build Number.

Setelah itu akan muncul menu baru bernama Opsi Pengembang di HP Anda. Langkah selanjutnya adalah mengaktifkan debugging USB. Caranya adalah masuk lagi ke menu pengaturan lalu ke sistem.

Setelah itu masuk ke menu baru Opsi Pengembang tadi. Centang bagian Debugging USB. Apabila muncul kata-kata ‘selalu izinkan’, pilihlah opsi tersebut agar pengaturan tersebut bisa permanen dan tidak mengulangi pengaturannya lagi.

  1. Mobizen

Tiga Cara Menampilkan Layar HP ke Laptop dengan dan tanpa Aplikasi
Sumber gambar : mobizen

Anda bisa mendownload aplikasi mobizen di laptop dan HP dengan sistem operasi IOS sebelum bisa menampilkan layar HP ke laptop. Setelah berhasil diinstal, Anda harus mengaktifkan USB Debugging.

Setelah itu masuklah ke Developer Mode. Lalu login mobizen di HP dan laptop denga akun yang sama. Kode yang muncul di layar laptop bisa Anda masukkan ke aplikasi mobizen yang ada di HP.

Dengan menerapkan salah satu dari ketiga cara menampilkan layar HP ke laptop tersebut, maka para pekerja tidak akan kesulitan saat akan melakukan presentasi kerja. Data-data presentasi yang disimpan dalam HP bisa ditampilkan ke layar laptop. Yang terpenting adalah kedua perangkat tersebut harus sudah disiapkan.