Situs Konversi Video YouTube Ke Mp3 Diblokir? Kok Bisa

Buat kamu kaum milenials tentu saja sudah tidak asing dengan aplikasi pemutar video online, youtube. Aplikasi ini dikabarkan salah satu aplikasi yang paling banyak digunakan oleh masyarakat pada beberapa tahun ini. Tentunya para konter baru terus bermunculan, berbagai konten mereka buat. 

Nah, buat kamu yang sering menggunakan aplikasi tersebut dan merekomendasikan mendownload versi musiknya saja, tentu harus memakai situs pihak ketiga agar bisa menghangatkan video youtube menjadi sebuah mp3 musik, dan salah satu situs yang menjadi paporit adalah YouTube-MP3.org karena disana kamu dengan mudah mendownload versi mp3. 

Namun kabarnya, situs tersebut sekarang akan diblokir permanen karena dianggap merugikan bagi banyak pihak, situs tersebut akan ditutup karena mendapat gugatan dari para pemilik label musik yang tidak Terima videonya di youtube dengan mudah dikonversi menjadi sebuah mp3 menggunakan situs tersebut.

Pemilik situs tersebut dituntut oleh label perusahaan musik seperti UMG, Sony Music, dan Warner Bros atas tuduhan pelanggaran hak cipta. Asosiasi Industri Musik Amerika Serikat (RIAA) menyebutkan bahwa tindakan yang dinamakan audio-ripping tersebut bertanggungjawab atas rekaman audio ilegal lebih dari 40%.

Menurut sebuah studi pada 2016 oleh Federasi Industri Fonografik Internasional (IFPI), audio-ripping adalah salah satu bentuk pembajakan yang paling signifikan yang dikenal dengan industri rekaman, dengan hampir setengah dari 16 sampai 24 tahun menggunakan layanan seperti YouTube-MP3.org.

Klaim tersebut secara khusus menyebutkan 304 lagu yang menurut perusahaan diambil secara ilegal menggunakan layanan YouTube-MP3.org. Beberapa lagu yang paling banyak diunduh secara ilegal, Clarity-Zedd, Born this Way-Lady Gaga, dan Get Ur Freak On-Missy Elliot.Perusahaan label musik meminta ganti rugi sebesar USD150.000 untuk setiap contoh dari hak cipta yang terbukti, terbukti dengan alasan bahwa YouTube-MP3.org memungkinkan penyaluran ilegal dan mendapatkan keuntungan dari pengiklan.

Jika pemilik situs gagal mematuhi tuntuan tersebut, maka YouTube-MP3.org akan dimatikan dalam waktu 24 jam setelah adanya putusan pengadilan. Hingga saat ini situs tersebut masih bisa dibuka dan kadang-kadang menampilkan pesan “Mohon maaf, ini tidak tersedia dari yurisdiksi Anda.”