Cara Mudah Mempercepat Koneksi Internet PC/Laptop Windows (UPDATE)

Banyak faktor yang menyebabkan koneksi internet kamu kurang memuaskan, tapi banyak juga cara yang bisa kamu lakukan untuk mempercepat koneksi internet kamu di perangkat komputer atau laptop windows, untuk itu yuk langsung saja kita simak infonya dibawah ini.

1. Mengatur Bandwidth Internet

Cara mempercepat koneksi internet PC paling ampuh yang pertama kamu lakukan yaitu mengatur bandwidth internet yang terhubung ke perangkat PC atau laptop kamu. Untuk dapat mengakses fitur yang berjalan di latar belakang ini, kamu dapat ikuti langkah-langkah sebagai berikut. Kamu tinggal Buka program Run dengan menggunakan shortcut keyboard Win+R, lalu ketikkan “gpedit.msc” dan tekan Enter. Pada menu Computer Configuration > Administrative Templates > Network > QoS Packet Scheduler.

Di sini kamu tinggal menuju tab Setting yang berada di bagian kanan jendela dan pilih Limit reserveable bandwith dan pilih Enabled. Lalu kamu masuk pada opsi Options > Bandwidth Limit (%) dan masukkan angka 0. Klik tombol Apply dan OK untuk menyelesaikan proses. Nah, buat kamu yang mencari cara mempercepat koneksi internet CMD, langkah-langkah di atas wajib banget kamu coba nih, geng!

Disclaimer:

Group Policy Editor (gpedit.msc) sayangnya hanya tersedia di OS Windows edisi Pro, Education, atau Enterprise. Sementara untuk Windows Home edition, langkah-langkah cara mempercepat koneksi internet PC di atas nggak bisa diterapkan.

2. Disk Cleanup & Defragment

Disk Cleanup & Defragment

Penting banget untuk menjaga performa PC atau laptop Windows kamu supaya tetap optimal dan berada di posisi tertingginya, sobat. Kenapa hal ini penting banget? Sebab pada dasarnya saat kamu menggunakan internet tentu akan sangat berpengaruh terhadap kecepatan suatu sistem dalam memproses data. Nih di sini ada dua hal yang bisa kamu lakukan dengan mudah untuk mempercepat koneksi internet PC, yakni melakukan Disk Cleanup dan Disk Defragment pada harddisk kamu secara berkala. Untuk cara disk clean up dan defrag harddisk dengan baik dan benar, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut ini:

Cara Disk Cleanup Harddisk

Langkah 1 – Buka program ‘Disk Cleanup’

Langkah pertama, kamu cari dan buka program bernama ‘Disk Cleanup’.

Langkah 2 – Pilih drive

Berikutnya, kamu tinggal pilih drive mana yang akan dibersihkan agar performa PC lebih optimal. Lalu, tekan tombol ‘OK’.

Langkah 3 – Pilih file yang akan dibersihkan

Lalu yang terakhir, kamu tinggal pilih file mana yang sekiranya nggak penting dan ingin kamu bersihkan. Sebagai contoh di sini Jaka memilih file Recycle Bin.

Setelah itu, tekan tombol ‘OK’ dan selesai deh!

Cara Defrag Harddisk

Langkah 1 – Buka program ‘Defragment and Optimize Drives

Pertama, kamu cari dan buka program ‘Defragment and Optimize Drives’.

Langkah 2 – Pilih drive

Langkah berikutnya, kamu pilih local drive mana yang ingin dioptimalkan.

Jika sudah, lalu klik tombol ‘Optimize’.

Proses fragmentasi pun akan secara otomatis berjalan, di sini kamu hanya perlu menunggunya hingga selesai.

Oh iya, langkah-langkah di atas juga bisa dicoba buat kamu yang sedang mencari cara mempercepat koneksi internet Windows 10 atau versi lainnya ya, sobat!