9 Studio Anime Terbaik Sepanjang Masa, Produksi Naruto & Attack On Titan

Kamu suka anime ? Atau bahkan kamu merupakan seorang wibu yang sangat menyukai serial anime Jepang? Jika iya, tentu sangat bagus karena dalam artikel ini teknohits akan membahas mengenai beberapa studio anime terbaik sepanjang masa yang sudah memproduksi serial anime besar seperti Naruto dan Attack On Titan, penasaran studio apa saja? Langsung saja kita simak dibawah ini.

1. A-1 Pictures

A-1 Pictures
Sumber gambar V Wikipedia

Studio anime pertama yang terdapat di daftar ini adalah A-1 Pictures. Jika dibandingkan dengan studio anime lain, A-1 Pictures termasuk muda sebab baru berdiri sejak 2005. Walau begitu, anime ini sudah menghasilkan banyak sekali anime berkualitas yang jadi favorit banyak orang seperti Sword Art Online dan Fairy Tail. Saat dibentuk, A-1 Pictures berfokus pada anime yeng bertemakan keluarga. Tapi dengan seiring berjalannya waktu, mereka mulai mencoba genre-genre lain. Contoh Anime: Sword Art Online, Fairy Tail, Ao No Exorcist

2. Bones

Studio anime Bones Animation Studio didirikan pada tahun 1998 oleh tiga orang yang pernah bekerja untuk Sunrise, salah satu studio anime terkenal lainnya. Proyek pertama mereka, menariknya, adalah kolaborasi dengan Sunrise dalam pembuatan anime Cowboy Bebob, anime favorit dari Keanu Reeves. Setelah itu, banyak sekali anime terkenal yang telah mereka produksi, mulai dari Fullmetal Alchemist hingga My Hero Academia. Contoh Anime: Fullmetal Alchemist, My Hero Academia, Soul Eater

3. Kyoto Animation

Beberapa waktu yang lalu, kamu tentunya mendengar kabar duka ketika studio Kyoto Animation terbakar dan menewaskan banyak orang. Studionya sendiri termasuk kecil bila dibandingkan dengan studio lainnya. Walaupun begitu, mereka mampu membuat anime-anime yang terkenal akan keindahan ceritanya. Anime-anime buatan mereka didominasi oleh anime comedy romance yang kadang dikombinasikan dengan genre fantasi, supernatural, hingga Sci-Fi. Beberapa anime yang mereka produksi merupakan adaptasi dari manga ataupun novel ringan yang populer. Contoh Anime: Clannad, K-On!, The Melancholy of Haruhi Suzumiya

4. Madhouse Inc.

Madhouse Inc.
Sumber gambar: kaibawiki

Penggemar Death Note? Salah satu anime terbaik sepanjang masa yang satu ini diproduksi oleh Madhouse Inc yang berdiri sejak 1972. Studio ini banyak berfokus pada penggemar anime yang telah dewasa, sehingga jalan cerita maupun konfliknya pun dibuat lebih dewasa dari anime kebanyakan. Walau begini, Madhouse Inc pula membuat anime untuk penonton yang lebih muda, seperti Hunter X HunterBeyblade, hingga Cardcaptor Sakura. Contoh Anime: Death Note, No Game No Life, One Punch Man

5. Production I.G

Production I.G adalah salah satu studio anime yang terkenal atas kualitasnya yang mengagumkan karena menggunakan teknik animasi digital paling mutakhir, termasuk CGI. Mereka sering dianggap sebagai pionir di berbagai bidang anime. Seri pertama Ghost in the Shell juga disebut sebagai salah satu anime movie yang mengubah industri anime. Salah satu yang menjadi ciri khas dari studio ini adalah membuat anime dengan kesan gelap dan bertema serius seperti Attack on Titan. Contoh Anime: Attack On Titan, Psycho-Pass, Kuroko no Basket

6. Studio Ghibli

Bisa dibilang, Studio Ghibli adalah salah satu studio anime paling populer sepanjang masa. Berbeda dengan studio lain, Ghibli terlihat lebih berfokus pada anime movie. Terdapat banyak sekali anime movie terbaik yang telah dihasilkan oleh studio ini. Contohnya adalah Spirited Away yang memperoleh penghargaan Academy Award sebagai Best Animated Feature Film. Ghibli sering mengombinasikan cerita seorang gadis muda dengan pesan yang terkait permasalahan lingkungan dan kemanusiaan. Contoh Anime: Spirited Away, Princess Mononoke, My Neighbor Totoro

7. Studio Pierrot

Berdiri sejak tahun 1979, Studio Pierrot adalah sebuah studio anime yang bermarkas di Tokyo. Namanya diambil dari karakter Pierrot yang dalam bahasa Jepang berarti badut. Studio ini bisa memproduksi banyak sekali anime populer yang menjadi fenomena di seluruh dunia. Contohnya adalah NarutoBleach, hingga Tokyo Ghoul. Lanjutan serial anime dari Naruto, Boruto: Next Generation, juga diproduksi oleh studio ini. Contoh Anime: Naruto, Bleach, Tokyo Ghoul

8. Sunrise

Banyak yang mempunyai pendapat bahwa Sunrise adalah salah satu studio animasi terbesar di Jepang. Mereka merupakan anak perusahaan dari Bandai Namco Holdings. Saking besarnya Sunrise, mereka pun punya sub-divisi studio sendiri. Setidaknya, ada 10 studio yang berada di bawah Sunrise. Didirikan pada tahun 1972, Sunrise terkenal karena sering membuat anime bertemakan robot seperti Gundam yang notabene susah untuk digambar.

Contoh Anime: Gintama, Inuyasha, Code Geass

9. Toei Animation

Studio anime terakhir yang terdapat di daftar ini adalah Toei Animation yang terkenal karena sudah memproduksi anime terkenal seperti Dragon Ball dan One Piece. Nama Toei Animation sendiri sudah melegenda karena telah berdiri sejak tahun 1948 dengan nama Japan Animated Films sebelum diakuisisi oleh Toei Company. Mereka merilis film animasi pertama mereka yang berjudul The White Snake Enchantress pada tahun 1958. Selang lima tahun, mereka membuat serial anime pertama mereka, Ookami Shounen Ken.