Mau Desain Rumah? Coba Deh Pakai 5 Aplikasi Desain Terbaik Ini

Kamu mau bangun rumah tapi gak mau keluar duit untuk membayar jasa desain, kamu gak perlu khawatir karena kamu bisa memanfaatkan Aplikasi desain terbaik yang akan teknohits rekomendasikan dibawah ini, karena dengan aplikasi ini dijamin deh hasilnya gak kalah bagus deh.

1. Design Home

Design Home

Design Home adalah sebuah game yang memudahkan kamu dalam mendekor berbagai ruangan di rumah. Sebab berupa game desain rumah, kamu bisa menemukan berbagai katalog furnitur dari berbagai brand. Kamu bisa mendekorasi dan mendesain rumah sesuai keinginanmu. Meskipun cuma sebuah game, kamu dapat merancang rumah impianmu di Design Home untuk kemudian kamu terapkan pada interior rumah yang sesungguhnya.

2. magicplan

magicplan
Sumber gambar: rexdl

Untuk tingkat profesional, terdapat aplikasi yang lebih canggih, yakni magicplan. Aplikasi ini juga dapat memindai ruangan dan mengubahnya menjadi denah secara otomatis. Bila kamu berencana merenovasi rumah, kamu bisa menggunakan magicplan untuk mengetahui estimasi biaya yang dibutuhkan sesuai dengan ukuran ruangan yang akan direnovasi. Kamu dapat ganungkan seluruh ruangan menjadi satu rumah, mengubahnya ke format PDF, SVG, dan XLS, serta melihat versi 3D dari hasil sketsa yang sudah dibuat

.

3. DreamPlan

DreamPlan
Sumber gambar: apk pure

Berikutnya ada aplikasi desain rumah PC offline bernama DreamPlan yang bisa kamu gunakan apabila jarang terhubung ke jaringan internet, geng. Memang sih, antarmuka yang ditawarkan DreamPlan agak terkesan jadul. Namun hal ini sudah lebih dari cukup untuk mendesain rumah kecil atau proyek sederhana untuk pemula. Saat kamu pertama kali menggunakan DreamPlan, aplikasi ini akan memberikan sejumlah template yang bisa dijadikan contoh untuk mulai mendesain rumahmu.

4. SketchUp

SketchUp
Sumber gambar: apk pure

ada SketchUp Free yang adalah software desain rumah online yang dimiliki oleh Google dan saat ini dikembangkan oleh Trimble Inc. Layaknya Adobe Photoshop yang dikenal sebagai aplikasi desain grafis terbaik, SkecthUp juga terkenal di kalangan para arsitek, baik pemula maupun profesional.

Pada versi gratis, kamu akan diberikan editor yang hanya bisa diakses secara online dengan beberapa fitur yang dibatasi. Biarpun sebenarnya lebih dari cukup untuk para pemula. Untuk lebih profesional, ada pula SketchUp Make dan SketchUp Pro yang bisa didapatkan dengan berlangganan, lengkap dengan aplikasi desktop yang bisa di-download.

5. Sweet Home 3D

Sweet Home 3D

Jika kamu ingin yang sepenuhnya gratis, ada pula Sweet Home 3D yang merupakan aplikasi open-source yang berasal dari pengembang SourceForge.net. Selain opsi pengeditan langsung tanpa install aplikasi via browser PC, kamu juga bisa mengunduh versi gratisnya yang bisa digunakan pada Windows, MacOS, dan Linux.

Sweet Home 3D versi gratis ini menyediakan sekitar 100 buah furnitur dan 26 tekstur yang bisa digunakan untuk mendesain rumah impianmu. Aplikasi desain rumah Windows ini juga menyediakan versi berbayar dengan furnitur dan tekstur lebih lengkap seharga Rp195 ribuan saja.