Cara Buka Google Meet di Laptop Tanpa Aplikasi 2021

Google Meet merupakan layanan yang berguna sebagai pertemuan jarak jauh secara online. Google Meet juga sering dikatakan sebagai layanan yang cocok untuk work from home atau kerja dari rumah. Daya tampung layanan ini untuk satu sesi pertemuan sampai 100 orang. Tidak hanya di smartphone, cara buka Google Meet di laptop juga mudah.

Saat ini, Google Meet sangat populer diberbagai kalangan. Selain mudah, Google Meet tergolong sebagi layanan yang memiliki kelebihan yaitu tidak berbayar atau gratis. Google Meet sangat efisien digunakan untuk pertemuan pembelajaran, pekerjaan kantor, rapat, maupun pertemuan-pertemuan penting lainnya.

Berikut Beberapa Cara Buka Google Meet di Laptop Tanpa Aplikasi

  1. Membuka Google Meet melalui Gmail

Cara Buka Google Meet di Laptop Tanpa Aplikasi
Sumber gambar: tirto

Apabila Anda menggunakan smartphone, hal awal yang biasanya harus dilakukan yakni dengan  mengunduh aplikasi Google Meet di Google store atau Apps store terlebih dahulu. Namun, berbeda halnya jika Anda ingin menggunakan Google Meet laptop.

Anda tidak perlu mengunduh aplikasi terlebih dahulu untuk menikmati google meet apk for laptop. Jadi, hanya perlu memanfaatkan Gmail yang sudah ada di laptop Anda.

Cara buka Google Meet di laptop tanpa aplikasi:

  • Pertama, buka Gmail
  • Kemudia klik start a meeting atau mulai rapat di sidebar sebelah kiri
  • Setelah itu, undang orang lain dengan mengundang melalui surel atau membagikan kode rapat
  • Lalu jangan sampe kelewatan untuk mengijinkan penggunaan kamera dan mikrofon agar pertemuan berjalan lancar
  • Selesai
  1. Cara Buka Google Meet di browser

Cara Buka Google Meet di Laptop Tanpa Aplikasi
Sumber gambar: android ponsel

Cara buka Google Meet di laptop selanjutnya bisa Anda lakukan melalui browser. Ini merupakan cara yang banyak dilakukan oleh pengguna untuk membuka Google Meet.

Langkah-langkahnya juga bisa dibilang tidak ribet. Cara ini juga dapat dilakukan dengan tidak perlu mengunduh terlebih dahulu aplikasi Google Meet.

Dibawah ini langkah-langkah membuka Google Meet melalui browser:

  • Pertama, buka browser
  • Setelah itu, pilih web yang Anda percaya untuk membuka Google Meet
  • Kemudian muncul halaman depan Google Meet
  • Klik sign in dan masukkan akun google milik Anda
  • Lalu masukkan kode rapat dan klik “Gabung” jika Anda seorang peserta yang mendapat kode undangan.
  • Klik “Mulai rapat” jika anda ingin memulai pertemuan. Serta jangan lupa untuk mengundang dengan kode rapat maupun surel kepada orang yang ingin diundang
  • Selanjutnya hidupkan kamera dan mikrofon
  • Selesai
  1. Membuka Google Meet melalui Google Classroom

Cara Buka Google Meet di Laptop Tanpa Aplikasi
Sumber gambar: kompas.com

Tenyata google juga memberikan kemudahan bagi pengguna kedua layanannya, yaitu Google Meet dan Google Classroom. Kemudahan yang dimaksud adalah dengan mengintegrasikan secara langsung antara Google Classrom dengan Google meet.

Namun, ternyata cara ini masih belum banyak orang yang mengetahui cara membuka Google Meet melalui Google Classroom. Nah, apa saja langkah-langkah yang harus dilakukan.

Berikut cara buka Google Meet melalui Google Classrom:

  • Pertama, buka Google Classrom
  • Setelah itu, Pilih salah satu kelas yang ingin Anda aktifkan link Google Meet nya
  • Kemudian buka settings, lalu geser ke bawah sampai kebagian general
  • Selanjutnya temukan ikon Google Meet dan klik tombol general meet link
  • Simpan pengaturan Google Meet dengan klik save
  • Dibagian header kelas akan ditambahkan link Google Meet dan selesai

Itulah beberapa cara buka Google Meet. Tidak perlu syarat-syarat yang ribet untuk bisa menggunakan Google Meet. Pengguna cukup memiliki akun Google agar dapat menikmati layanan tersebut. Sehingga, Google Meet termasuk kedalam salah satu layanan yang praktis.