6 Cara Capture di Laptop yang Praktis dan Cepat 2021

Tangkapan layar biasanya dipakai untuk menyimpan gambar yang sama persis dengan layar suatu perangkat. Bila di ponsel, hal ini kerap dipanggil dengan screenshot. Cara mencapturenya pun terbilang mudah. Sedangkan, untuk laptop sedikit berbeda. Kebanyakan, orang-orang kurang tahu bagaimana cara capture di laptop.

Namun tidak perlu khawatir, Anda bisa menyimak beberapa metode yang mudah berikut ini. Dijamin langsung bisa deh.

Berikut 6 Cara Capture di Laptop via Aplikasi dan Tanpa Aplikasi

  1. Alt + Print Screen

6 Cara Capture di Laptop yang Praktis dan Cepat 2021
Sumber gambar: dubidam

Cara mencapture dengan cara ini memiliki keuntungan bila sedang membuka banyak aplikasi, bisa menyimpan tangkapan layar satu aplikasi. Misalnya, bila Anda membuka word dan sebuah browser. Bila memakai cara ini, Anda bisa mencapture layar browser saja. Caranya yaitu:

  • Menyiapkan satu jari di posisi tombol Alt. Dan satu jari lain di posisi tombol Print Screen.
  • Lalu, tekan bersamaan.
  • Bila sudah, pergi buka aplikasi Paintuntuk menyalin hasil tangkapan layar tadi dan simpan.

  1. Print Screen

6 Cara Capture di Laptop yang Praktis dan Cepat 2021
Sumber gambar: wikihow

Cara ini, merupakan cara termudah dalam mencapture sebuah layar laptop. Sayangnya, cara ini memiliki kelemahan yakni menangkap seluruh layar.

Jadi bila ingin mengambil sebagian layar saja, harus mengedit hasil tangkapan layarnya terlebih dahulu. Untuk mengetahui caranya, simak langkah-langkah berikut:

  • Membuka halaman aplikasi yang ingin dicapture.
  • Jika sudah, langsung tekan tombol ‘Prt Sc’. Tombol ini merupakan singkatan dari Print Screen.
  • Setelah itu, buka aplikasi Paintuntuk menyalin hasil tangkapan layar tadi. Jangan lupa untuk menyimpannya!
  1. Cara Capture di Laptop Dengan

Bila sebelumnya berkutat di tombol, sekarang Anda dapat mencapture layar menggunakan bantuan aplikasi. Kelebihannya adalah bisa mencapture layar dengan ukuran berapa pun. Caranya yaitu:

  • Membuka aplikasi Snipping Tool.
  • Terdapat empat opsi tangkapan layar yakni bebas di empat titiknya, seluruh layar, dan sebagian layar.
  • Bila sudah menentukan, Anda dapat memencet opsi yang ingin digunakan.
  • Lalu, melakukan capture.
  • Setelah itu, bisa menyimpan hasil tangkapan layar pada folder yang diinginkan.
  1. Windows + Shift + s

indows + Shift + s
Sumber gambar: triknet

Cara menangkap layar ini memiliki fitur yang berbeda dengan cara-cara sebelumnya. Saat layar dicapture, layar akan berubah sedikit gelap. Lebih lengkap, dapat dilihat pada langkah-langkah berikut:

  • Menyiapkan tiga jari di atas tombol Windows, Shift, dan huruf S.
  • Bila sudah, tekan ketiga tombol bersamaan.
  • Layar pun akan menggelap. Pilihan opsi untuk cara ini, sama seperti di aplikasi Snipping Tool.
  • Bila sudah memilih opsi capture, bisa menyalinnya pada aplikasi Paintdan menyimpannya.

Sayangnya, cara capture di laptop ini hanya dapat bekerja bila laptop Anda menjalankan Windows 10. Bila tidak menggunakan sistem operasi ini, Anda tidak akan bisa mencapture layar walaupun mencoba belasan kali.

  1. Windows + Print Screen

indows + Shift + s
Sumber gambar : wikihow

Cara capture di laptop berikutnya adalah Windows + Print Screen. Cara ini menghasilkan hasil tangkapan yang sama seperti cara menekan tombol ‘Prt Sc’. Namun, kelebihan cara ini adalah gambar bisa langsung tersimpan. Caranya yaitu:

  • Menyiapkan aplikasi yang hendak dicapture.
  • Kemudian, menyiapkan dua jari berbeda di atas tombol Windowsdan tombol Print Screen.
  • Tekan secara bersamaan. Hasil tangkapan layar pun akan langsung tersimpan.
  1. LightShot

LightShot merupakan aplikasi pihak ketiga yang bisa dipakai untuk menangkap layar. Caranya, bisa disimak pada langkah-langkah berikut:

  • Membuka aplikasi LightShot.
  • Kemudian, menangkap halaman layar sesuai ukuran yang diinginkan.
  • Bila sudah dapat menyimpannya.

Cara capture di laptop ini memiliki kelebihan dari opsi yang ditawarkan. Serta hasil tangkapan yang dihasilkan memiliki kualitas yang lebih baik.