5 Film Jepang Terbaik dan Terbaru, Lebih Keren Dari Drama Korea

Ngomongin film Jepang, pasti kamu sudah tidak asing lagi dengan film crows zero yang dibintangi Shun oguri a.k.a Takiya Genji, karena memang film asal negara Jepang mempunyai ruang tersendiri di hati para pecinta  film indonesia, untuk itu yuk kita simak beberapa film Jepang yang rilis tahun tahun ini.

 

1. Under the Open Sky (2021)

Under the Open Sky (2021)
Sumber gambar: psyco cinematography

Film ini Disutradarai oleh Miwa Nishikawa, Under the Open Sky bercerita tentang narapidana kasus pembunuhan yang sudah dibebaskan setelah ditahan selama 13 tahun. Dia merupakan Masao Mikami yang kehadirannya justru tidak diterima oleh masyarakat. Bersyukur, dia akhirnya dipertemukan dengan orang-orang baik yang mengubah hidupnya. Film Jepang terbaik 2021 yang diperankan oleh Koji Yakusho dan Taiga Nakano ini tayang pada 11 Februari 2021. Rating tinggi menjadi alasan kamu harus menontonnya!

 

2. Umibe No Kanojotachi (2021)

Umibe No Kanojotachi (2021)
Sumber gambar : asian shadows

Umibe No Kanojotachi atau Along The Sea berfokus pada konflik eksploitasi pekerja asing tidak berdokumen yang datang ke Jepang. Film ini berkisah perjalanan tiga wanita Vietnam yang berjuang dan saling peduli antara satu sama lain dalam mencari kehidupan yang lebih baik di negara asing. Film ini disutradarai oleh Akio Fujimoto dan diperankan oleh bintang Vietnam seperti Phuong Hoang, Anh Huynh Tuyet, dan Nhu Quynh Nguyen Linh.

 

3. Tenki no Ko (2019)

Tenki no Ko (2019)
Sumber gambar: tribun

Film Jepang rekomendasi berikutnya yaitu Weathering with You atau bahasa Jepangnya Tenki no Ko. Wajib banget kamu saksikan karena nilai-nilai hidup yang luar biasa banyak di sini. Anime movie terbaik yang rilis pada 2019 ini mengisahkan seorang anak laki-laki yang kabur ke Tokyo. Di sana, ia bertemu dengan seorang gadis cantik yang mampu melakukan hal-hal ajaib. Salah satunya, ia mampu memanipulasi cuaca menjadi cerah ataupun hujan. Hanya saja, ada konsekuensi yang harus dirasakan sang gadis. Apakah itu? Lalu apa pengaruhnya pada hubungan mereka?

 

4. One Week Friends (2017)

Buat pecinta film romantis, kamu wajib sih nonton film Ishuukan Friends alias One Week Friends. Ceritanya diangkat dari seri manga dan anime garapan Matcha Hazuki. Nah, film Jepang romantis yang satu ini berkisah tentang persahabatan sekaligus percintaan antara Yuki Hase dan Kaori Fujimiya. Tapi sayang, niatan Yuki harus terhalang karena penyakit langka yang diidap Kaori. Penyakit ini bakal bikin Kaori lupa tentang segala hal yang dilakukan teman-temannya setiap hari Senin.

 

5. You Lie in April (2016)

You Lie in April (2016)
Sumber gambar: Clover

Untuk kamu penggemar seri manga dan anime, Shigatsu wa Kimi no Uso atau juga dikenal dengan judul You Lie in April mungkin sudah sangat familiar. Film ini berkisah tentang seorang pianis berbakat bernama Arima Kousei. Di balik bakatnya yang cemerlang, ia memutuskan berhenti mengikuti perlombaan karena kematian ibunya. Semua berubah saat Kaori Miyazono, seorang pemain biola berbakat bersama teman-temannya menghibur dia. Film ini wajib kamu tonton karena nilai-nilainya yang begitu dalam.