Apakah WhatsApp GB Aman? Simak Penjelasan Berikut Ini

Hallo sobat teknohits kali ini mimin akan mengulas salah satu aplikasi whatsapp mod yang paling populer karena banyak sekali pengguna yang menggunakan aplikasi ini yaitu Whatsapp GB. dalam artikel ini mimin akan mengulas penjelasan mengenai amankah kita menggunakan aplikasi WhatsApp gb ini? Apakah ketika kita menggunakannya tidak berbahaya?

Aplikasi GBWA sering digunakan untuk melihat story yang sebelumnya sudah dihapus atau unduh ke dalam penyimpanan galeri. Aplikasi WA modifikasi ini cuma tersedia di perangkat Android. Akan tetapi, kamu tidak akan menemukan aplikasi ini dalam Google Play Store karena aplikasi ini tidak resmi.

Dan untuk memakai aplikasi ini cukup berisiko. Salinan APK ini rawan sekali dimanfaatkan oleh orang yang tak bertanggung jawab untuk mencapai tujuan yang enggak bener.

Apakah Aplikasi GB Whatsapp Aman dan Tidak Berbahaya?

Rentan Virus

Salah satu alasan kamu untuk tidak mendownload aplikasi WhatsApp gb ini secara langsung dari Google play store, sehingga rawan malware

Keamanan Percakapan Tidak Terjamin

Saat WA resmi udah hadirkan fitur end-to-end yang bikin percakapan yang kalian lakukan itu sangat aman dari hal-hal yang merugikan kamu misalnya percapakan WA kamu telah disadap oleh orang lain dan disebarkan dimedia sosial itukan sangat memalukan. Dan inilah salah satu hal yang bisa kamu terima apabila tetap kekeh menggunakan WA Mod guys.

Akun Terancam Kena Banned

Meski aplikasi ini sudah dikatakan anti banned akan tetapi kamu kudu tetap berhati-hati, karena pada suatu saat akun kalian akan terbanned apabila tak selalu mengupdate aplikasi GB WAnya. Jadi dari penjelasan diatas bisa disimpulkan jika sanya GB Whatsapp akan aman-aman saja untuk digunakan tapi kalian harus ingat satu hal yaktu selalu memakai aplikasi GB Whatsapp yang versi terbaru. Jangan sampai kamu terlambat untuk mengupdate aplikasinya, dikarenakan itu akan bimin akun kalian dapat terbanned.