Cara Edit Slip Gaji di Android Sederhana Untuk Karyawan

Slip gaji merupakan bukti laporan tertulis yang berisi informasi mengenai besaran gaji yang diterima oleh karyawan atau pegawai dari sebuah perusahaan. Biasanya slip gaji ini dikelola langsung oleh HRD atau staf khusus yang ditugaskan oleh perusahaan. Tahukah Anda, selain menggunakan PC dan laptop ternyata ada cara edit slip gaji di android.

Hal seperti ini sebenarnya sudah lama dan wajar, mengingat ponsel android sudah berkembang sangat pesat. Untuk mengedit slip gaji, pengguna ponsel bisa memilih sendiri secara online dan offline. Keduanya sama-sama tidak akan membuat Anda bingung karena setiap langkah cukup simpel. Adapun cara edit slip gaji di android selengkapnya bisa Anda simak di bawah.

Cara Edit Slip Gaji di Android Offline dan Online

Untuk mengedit slip gaji lewat HP android, Anda butuh yang namanya bantuan aplikasi pihak ketiga. Pasalnya di smartphone android belum tersedia fitur khusus untuk mengelola slip gaji untuk karyawan tersebut. Namun, di sini Anda bisa dengan sangat mudah melakukannya meskipun masih terbilang awam dalam hal ini.

Berikut ini cara edit slip gaji di android yang mudah dan praktis selengkapnya, yakni:

1. Edit Slip Gaji dengan Aplikasi Microsoft Word

Edit Slip Gaji dengan Aplikasi Microsoft Word
Sumber gambar: online pajak

Cara yang pertama untuk membuat dan mengedit slip gaji adalah dengan menggunakan Microsoft Word. Sampai sekarang ini Microsoft Word masih menjadi salah satu platform terbaik untuk mengelola dokumen, termasuk membuat slip gaji. Fitur yang disediakan terbilang lengkap dan mudah untuk digunakan.

Untuk langkah-langkah membuat slip gaji di Microsoft Word di android selengkapnya, sebagai berikut:

  • Langkah yang pertama pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Microsoft Word di HP android. Di beberapa merek HP, Microsoft Office ini sudah dijadikan aplikasi default sehingga tidak perlu menginstallnya secara manual.
  • Selain itu, untuk memudahkan pengeditan slip gaji Anda perlu download dulu bahannya. Dalam hal ini adalah contoh slip gaji yang sudah ada dan Anda tinggal mengeditnya sedikit sesuai data yang diperlukan. Download contoh slip gaji melalui LINK INI. https://sfile.mobi/1DuykOAFFGHdan https://sfile.mobi/1DuykOAFFGH
  • Jika sudah didownload, selanjutnya Anda buka file slip gaji tersebut.
  • Nantinya file akan langsung dibuka menggunakan Microsoft Word yang diinstall sebelumnya.
  • Di sana Anda tinggal melakukan editing dengan mudah melalui fitur-fitur yang disediakan.
  • Jika sudah, selanjutnya Anda simpan dengan klik tombol Save As.
  • Beri nama sesuai keinginan, lalu tentukan format filenya. Dalam hal ini bisa diatur ke format .docx atau .pdf lalu klik Save.

Selain menggunakan Microsoft Office Word, Anda juga bisa menggunakan aplikasi lain yang punya fungsi sama. Misalnya saja menggunakan aplikasi WPS yang bisa didownload secara gratis melalui Google Play Store.

2. Edit Slip Gaji dengan Aplikasi Pihak Ketiga

E-Slip Hrdpintar.
Sumber gambar: appagg

Alternatif lain untuk mengedit slip gaji adalah dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga. Salah satu aplikasi yang bisa Anda pilih dan gunakan yakni bernama E-Slip Hrdpintar. Aplikasi ini dikembangkan oleh PT. Informatika Teknologi Indonesia (HrdPintar) dan bisa Anda install secara gratis.

  • Langkah yang pertama Anda download dan install aplikasi E-Slip Hrdpintar di HP android. https://play.google.com/store/apps/details?id=id.informate.ehremployee&hl=in&gl=US
  • Kemudian buka aplikasi tersebut untuk mulai membuat slip gaji.
  • Buat akun dulu jika memang diperlukan.
  • Ada beberapa menu di sana, untuk membuat slip gaji Anda tinggal klik menu E-Slip.
  • Kemudian tinggal buat sli gaji sesuai data yang tersedia.
  • Jika sudah, tinggal Anda simpan data tersebut.

Itulah tadi dua cara edit slip gaji di android yang paling mudah dan praktis bisa coba Anda terapkan. Semoga informasi di atas bermanfaat.