Kuliner Khas Palembang yang Terkenal Seantero Indonesia

Kuliner menjadi salah satu daya tarik wisatawan saat memilih tempat berlibur, tidak heran karenanya jika wilayah tertentu memiliki kuliner khas dengan citarasa tinggi banyak dikunjungi saat musim liburan tiba. Bukan hanya memiliki hotel terbaik di Palembang, namun kota yang satu ini juga kaya akan kulinernya yang terkenal bahkan di seluruh penjuru Indonesia seperti:

  • Tekwan
Sumber gambar : Wikipedia

Makanan khas Palembang Selanjutnya adalah Tekwan. Makanan ini berupa bola-bola bakso namun bahannya mirip dengan pempek yang disiram kuah bening mirip sup dan biasanya dinikmati saat masih hangat. Tekwan biasa disajikan dengan bahan-bahan pelengkap seperti jamur kuping, potongan bengkuang, daun seledri, bihun dan taburan bawang goreng. Kuah sup tekwan sendiri terbuat dari kaldu udang sehingga memiliki citarasa yang gurih dan lezat. Bagi yang suka pedas, tekwan akan lebih mantap jika ditambahkan dengan sambal yang terbuat dari cabai hijau segar.

  • Pempek

    Kuliner Khas Palembang yang Terkenal Seantero
    Sumber gambar: idn times

Siapa yang tidak kenal dengan menu kuliner khas Palembang satu ini? kepopuleran makanan ini bahkan sudah sampai ke penjuru Indonesia dan menjadi oleh-oleh wajib jika sedang berkunjung ke Kota Palembang. Pilih hotel terbaik di Palembang dan nikmati kelezatan asli pempek di kota asalnya, terbuat dari ikan tenggiri yang dicampur dengan tepung, sagu, dan bumbu lainnya agar rasanya tambah nikmat. Setelah menjadi adonan kemudian direbus sampai matang. Saat ingin menyantapnya pempek digoreng kemudian disantap dengan kuah cuko dan irisan mentimun.

Pempek sendiri memiliki banyak macam seperti pempek kapal selam, lenjer, adaan, pempek keriting dan masih banyak lagi. Walaupun makanan ini merupakan makanan khas Palembang, akan tetapi pempek sudah sangat mudah di temukan di semua kota di Indonesia.

  • Tempoyak
Kuliner Khas Palembang yang Terkenal Seantero
Sumber gambar: cookpad.com

Satu lagi makanan khas Palembang yang tidak boleh dilewatkan jika sedang berada di Kota Palembang adalah tempoyak. Makanan ini merupakan sejenis sambal yang terbuat dari daging durian yang difermentasi kemudian dimasak dengan tambahan cabai rawit dan bawang.

Tempoyak biasanya dijadikan sebagai menu pendamping dalam hidangan Palembang. Rasanya gurih dan sedikit asam membuat saat makan menjadi lebih nikmat sekaligus meningkatkan nafsu makan. Kuliner ini juga cocok dijadikan oleh-oleh jika berkunjung ke Kota Palembang.

  • Pindang Patin
Kuliner Khas Palembang yang Terkenal Seantero
Sumber gambar: resep koki

Pindang patin adalah kuliner khas Palembang selanjutnya yang berbahan dasar ikan patin. Ikan patin tersebut dimasak dengan bumbu seperti cabe merah, cabe rawit, bawang putih, bawang merah, nanas dan berbagai rempah lainnya. Pindang ikan patin paling nikmat disantap dengan nasi hangat. Sebagai pelengkapnya, biasanya makanan ini disajikan dengan sambal tempoyak atau sambal mangga sehingga rasanya semakin nikmat dan segar. Pilih promo hotel terbaru di reservasi.com untuk menikmati kesegaran Pindang Patin di wilayah aslinya, tentunya soal kelezatan rasa sudah tidak diragukan lagi.

  • Lenggang

Lenggang

Sumber gambar : endeus.comSatu lagi yang wajib dicicipi jika ke Palembang adalah lenggang. Makanan ini merupakan olahan yang terbuat dari adonan ikan yang dicampur dengan telor yang kocok. Makanan ini biasanya diletakkan dalam wadah yang tebuat dari daun pisan kemudian dimasak di atas bara api atau dipanggang.

Lenggang memiliki cita rasa yang cenderung gurih dan kenyal. Yang membuat makanan ini semakin nikmat adalah adanya aroma daun pisang yang dipanggan sehingga menciptakan aroma wangi yang khas. Lenggang juga cocok dimakan dengan tambahan sambal tempoyak yang membuat rasanya menjadi semakin lezat.

  • Kerupuk kemplang
Kuliner Khas Palembang yang Terkenal Seantero
Sumber gambar: Wikipedia

Cari hotel terbaik di Palembang untuk menikmati beragam wisata disana sambil menikmati salah satu kuliner khasnya bernama Kerupuk Kemplang. Makanan yang satu ini mungkin lebih cocok jika disebut camilan, terbuat dari pempek lenjer yang diiris tipis kemudian dikeringkan. Berbeda dengan kerupuk lain yang digoreng dengan minyak, kerupuk kemplang dimasak dengan cara dipanggang sehingga menciptakan rasa yang khas dengan aroma panggangan.

Camilan ini memiliki tekstur yang renyak dengan rasa yang gurih karena terbuah dari bahan dasar ikan. Kerupuk kemplang biasa dimakan dengan tambahan sambal cocolan yang khas yang berwarna hitam dan rasanya sangat enak. Selain pempek, kerupuk kemplang juga kerap dijadikan oleh-oleh bagi para wisatawan yang berkunjung ke Kota Palembang.

  • Me celor
Kuliner Khas Palembang yang Terkenal Seantero
Sumber gambar: selerasa.com

Bagi kalian pecinta mie, Palembang juga memiliki sajian mie yang khas. Namanya adalah mie celor. Mie celor merupakan olahan mie yang santap dengan tambahan telur rebus, tauge, seledri dan irisan bawang yang kemudian disiram dengan kuah yang terbuat dari santan dan ebiĀ  yang kental.

Mie celor memiliki rasa yang cenderung gurih dan asin. Yang membedakan mie celor dengan mie-mie yang lain adalah mie yang digunakan memiliki ukuran yang cukup besar mirip dengan mie aceh. Kedai mie celor yang cukup terkenal di Kota Palembang berada di Jalan KH. Ahmd Dahlan yang bernama kedai Mie Celor 26.

Bukan hanya kulinernya saja, namun kota Palembang juga memiliki banyak tempat wisata yang wajib dikunjungi saat berada di kota ini. Cek promo hotel terbaru di reservasi.com untuk mencari penginapan yang sesuai budget atau selera saat berkunjung ke Palembang atau wilayah lainnya di Indonesia.