Cara Cek Saldo ATM BRI Lewat HP Android Terlengkap 2021

Cara Cek Saldo ATM BRI – Hampir dipastikan semua orang sekarang ini punya rekening pribadi sendiri. Apapun jenis rekening Bank yang dimiliki, yang pasti sudah banyak yang memilikinya. Namun, di Indonesia khususnya lebih banyak yang memilih Bank BRI sebagai tempat pembukaan rekening mereka.

Sebagai pemilik kartu ATM BRI, Anda sudah bisa melakukan berbagai transaksi melalui perangkat HP android. Misalnya saja untuk mengecek saldo di kartu ATM BRI, di mana Anda bisa langsung melakukannya di HP android. Sayangnya tidak semua pengguna tahu cara cek saldo ATM BRI lewat HP tersebut.

Apakah Anda juga salah satunya? Kalau begitu Anda bisa simak ulasan di bawah ini mengenai cara mengecek saldo BRI melalui smartphone android.

Cara Cek Saldo ATM BRI Lewat HP Android

Ada beberapa metode untuk mengetahui saldo ATM BRI melalui HP android yang paling mudah. Setidaknya ada 3 metode untuk melakukannya, yakni melalui SMS Banking, Internet Banking dan aplikasi BRI Mobile. Mengenai cara cek saldo ATM BRI lewat HP android selengkapnya, sebagai berikut:

1. Cek Saldo ATM BRI Lewat Aplikasi

BRI sudah menyediakan aplikasi khusus untuk memudahkan nasabah BRI dalam melakukan berbagai jenis transaksi. Salah satunya yakni untuk melakukan pengecekan sisa saldo ATM BRI. Aplikasi yang dimaksud tersebut yakni bernama BRI Mobile yang bisa langsung diunduh melalui Google Play Store dan App Store. Untuk langkah-langkahnya sendiri, yakni:

Cara Cek Saldo ATM BRI Lewat HP Android Terlengkap 2021
Sumber gambar: liputan 6
  • Langkah yang pertama Anda install aplikasi BRI Mobile melalui Google Play Store (Android) atau App Store (iPhone). https://play.google.com/store/apps/details?id=bri.delivery.brimobile&hl=in&gl=US
  • Jika sudah, selanjutnya Anda jalankan aplikasi tersebut. Pastikan Anda sudah login ke akun BRI Mobile pribadi. Kami asumsikan Anda sudah login ke akun BRI Mobile.
  • Pada halaman utama aplikasi, Anda masuk ke menu Mobile Banking BRI.
  • Selanjutnya klik pada opsi Info.
  • Kemudian Anda akan diminta untuk memasukkan PIN kartu yang sudah didaftarkan tadi.
  • Di layar akan ditampilkan notifikasi pop up yang meminta konfirmasi pengecekan saldo. Lanjutkan dengan klik tombol OK.
  • Nantinya akan ada SMS dari pihak BRI ke nomor HP yang terhubung dengan akun BRI Mobile tersebut. Di sana akan diinformasi berapa sisa saldo di kartu ATM BRI Anda.

Perlu Anda tahu, cara mengecek saldo ATM BRI lewat BRI Mobile ini memotong pulsa di nomor yang terdaftar tadi.

2. Cek Saldo ATM BRI Lewat SMS

Cara Cek Saldo ATM BRI Lewat HP Android Terlengkap 2021
Sumber gambar: info perbankan

Jika Anda mencari cara cek saldo ATM BRI offline alias tanpa sambungan internet, maka cara kedua ini bisa dijadikan alternatif. Di sini Anda bisa memanfaatkan layanan SMS untuk melakukannya. Untuk langkah-langkahnya sendiri, yakni:

  • Langkah yang pertama Anda buka menu Pesan di HP android.
  • Kemudian klik tombol untuk mengirim pesan baru.
  • Pada bagian kolom nomor tujuan, Anda isi dengan nomor 3300.
  • Kemudian pada bagian kolom isi pesan, Anda isi dengan format: SALDO (spasi) PIN ATM.
  • Jika sudah, selanjutnya klik tombol Kirim.
  • Nantinya akan ada SMS balasan yang berisi informasi sisa saldo ATM BRI Anda.

Cara di atas hanya bisa dilakukan jika sebelumnya Anda sudah mengaktifkan layanan SMS Banking di kartu ATM. Dan cara di atas bisa dilakukan menggunakan nomor HP yang didaftarkan untuk layanan SMS Banking BRI.

3. Cek Saldo ATM BRI Lewat Internet Banking

Dan cara yang ketiga yakni Anda bisa melakukan pengecekan saldo ATM BRI melalui Internet Banking. Untuk melakukannya, pastikan Anda sudah mengaktifkan layanan Internet Banking BRI di kartu ATM Anda.

Jika sudah, Anda bisa langsung mengunjungi situs resmi BRI di alamat >> https://ib.bri.co.id/ib-bri/. Login langsung ke akun Internet Banking BRI dan cek saldonya melalui menu Informasi Rekening.

Itulah tadi beberapa cara cek saldo ATM BRI melalui smartphone android yang paling mudah. Semoga informasi di atas bermanfaat.