Cara Download Aplikasi Powtoon di Laptop Yang Benar

Powtoon ialah aplikasi pembuat animasi yang ringkas. Animasi kartun yang dibuat sering dimanfaatkan sebagai media pembelajaran. Bisa juga untuk video-video hiburan. Aplikasi ini pun memiliki banyak fitur animasi dan efek transisi yang kreatif. Sehingga, banyak penggunanya yang merasa puas. Agar bisa segera mencobanya, Anda dapat melihat cara download aplikasi Powtoon di laptop di bawah.

Langkah-langkah Cara Download Aplikasi Powtoon di Laptop

  1. Siapkan browser favorit Anda

Cara Download Aplikasi Powtoon di Laptop Yang Benar
Sumber gambar: powtoon

Pertama, nyalakan laptop yang Anda punya. Kemudian, cari aplikasi peramban situs yang ada di halaman depan layar laptop atau lewat pencarian aplikasi laptop. Pastikan sinyal mendukung dan jaringan internet sudah tersambung pada laptop agar Anda bisa mengakses internet.

  1. Buka aplikasi browser situs lalu ketik kata ‘Powtoon’.

Jadi setelah Anda memencet aplikasi peramban situs, Anda bisa langsung menekan kotak pencarian lalu mengetik sebuah kata ‘Powtoon’. Tunggu saja mesin peramban Anda bekerja.

  1. Buka beberapa situs dari hasil pencarian

Buka beberapa situs dari hasil pencarian
Sumber gambar: termas

Setelah berhasil mendapatkan berbagai situs dari hasil pencarian, Anda bisa membuka beberapa laman satu per satu di halaman pertama. Bila perlu, buka halaman selanjutnya untuk mendapatkan variatif laman yang terpercaya. Bukalah minimal lima situs sebagai referensi situs terbaik dan teraman menurut Anda.

  1. Cek apakah situs tersebut aman atau tidak

Ada satu tips mudah yang bisa dilihat sebelum Anda melakukan aktivitas lebih mendalam terhadap sebuah situs. Caranya yakni dengan melihat tanda gembok terkunci pada samping kiri url.

Bila gambar gembok terkunci hanya terlihat abu-abu tanpa tanda apapun, maka situs tersebut dapat dipercaya. Bila tampak gembok terkunci dengan papan peringatan segitiga berwarna kuning, maka terdapat kemungkinan data Anda bisa diambil tanpa seizin Anda. Dengan kata lain, situs ini tidak melindungi keamanan pengaksesnya.

  1. Unduh aplikasi Powtoon

Buka beberapa situs dari hasil pencarian
Sumber gambar: belfasr

Cara download aplikasi Powtoon di laptop selanjutnya adalah dengan mengunduh aplikasinya. Cara ini dapat dilakukan bila Anda telah melalui proses pengecekan mandiri terhadap keamanan data Anda, baru bisa langsung mengunduh aplikasinya.

Sekadar informasi, terdapat beberapa situs yang langsung menyediakan tombol ‘download’ untuk mengunduh satu-satunya aplikasi di sebuah situs. Dan ada pula beberapa situs yang dalam satu situsnya menyediakan beberapa aplikasi yang bisa untuk diunduh.

  1. Tunggu sampai proses download selesai

Bila sudah menekan fitur ‘download’, silahkan Anda untuk menunggu sampai proses mengunduh mencapai angka seratus persen. Bila sudah begitu, Anda bisa menggunakan aplikasi Powtoon sepuasnya sampai Anda jenuh.

  1. Atau bisa mengunduh melalui aplikasi toko digital bawaan laptop.

Atau bisa mengunduh melalui aplikasi toko digital bawaan laptop.
Sumber gambar: nesabamedia

Pada laptop Windows, akan tersedia aplikasi toko digital Windows Store. Pada laptop Max, akan tersedia aplikasi toko digital App Store. Kedua aplikasi ini, bisa dipakai untuk mengunduh aplikasi Powtoon. Caranya bisa dengan mengetikkan kata ‘Powtoon’ pada kolom pencarian. Setelah itu, akan muncul ikon aplikasi Powtoon beserta nama aplikasi, dan menu ‘download’. Langsung saja Anda mengunduhnya.

  1. Atau bisa juga mengunduh melalui situs Google Play Store

Cara download aplikasi Powtoon di laptop juga bisa melalui situs resmi yakni melalui situs Google Play Store. Mengunduh aplikasi melalui situs ini, sudah terlindungi keamanan data pengunduhnya.

Selesai mengunduh aplikasi ini, Anda akan mendapat mendapat banyak fitur seperti kontrol privasi, berbagi layar, perpusatakaan media, animasi, presentasi luring, pencarian, grafik, hak komersial, latar belakang, musik latar, penyimpanan, dan lain-lain.

Semoga pembahasan diatas bisa membantu Anda para pemula yang mungkin sedang merasa bingung. Selamat berkreasi dengan Powtoon.