Cara Menghapus Akun Bukalapak Lewat Hp dan Permanen

Bagi Anda yang sering berbelanja online, mungkin sudah sangat familiar dengan aplikasi Bukalapak. Bukalapak merupakan salah satu perusahaan e-commerce asli dari Indonesia untuk menghadirkan layanan jual beli online kepada masyarakat secara luas. Sebagai pengguna, beberapa orang mungkin berpikir untuk mencari cara menghapus akun Bukalapak miliknya.

Sebab, meskipun memiliki banyak manfaat dan keuntungan, namun sebagian mereka telah bosan menggunakan aplikasi tersebut atau karena ingin membuat akun baru. Sebenarnya, aplikasi Bukalapak itu sendiri tidak menyediakan fitur hapus akun atau fitur semacamnya. Akan tetapi Anda tidak perlu risau, masih ada cara menghapus akun Bukalapak yang bisa dilakukan oleh setiap pengguna.

Dampak Delete Akun Bukalapak

Delete Akun Bukalapak
Sumber gambar: bukalapak

Sebelum melakukan cara menghapus akun Bukalapak secara permanen, ada beberapa hal mengenai dampak dari penghapusan akun ini yang juga perlu diketahui terlebih dahulu. Beberapa dampak tersebut, antara lain:

  1. Akun yang telah dihapus tidak dapat dipulihkan lagi.  Ketika melakukan penghapusan, seluruh data dalam akun Bukalapak Anda juga akan ikut terhapus, sehingga cukup mustahil untuk mengembalikan akun jika sewaktu-waktu merasa perlu membukanya kembali.
  2. Alamat email atau nomor yang sebelumnya telah dipakai untuk mendaftarkan akun yang lama, tidak dapat digunakan lagi dalam pembuatan akun Bukalapak yang baru.

Oleh sebab itu, Ada baiknya, sebelum melakukan penghapusan akun secara permanen, Anda harus memikirkannya matang-matang dan memastikan bahwa seluruh data-data penting yang ada dalam akun Anda sudah diamankan.

Cara Menghapus Akun Bukalapak

Delete Akun Bukalapak
Sumber gambar: Bukalapak

Cara menghapus akun Bukalapak mungkin tidak akan semudah dan seinstan cara menghapus akun dari aplikasi lain yang Ada. Sebab Bukalapak tidak menyediakan fitur tertentu untuk melakukan penghapusan akun. Namun, hal tersebut tidak menutup kemungkinan bahwa akun Bukalapak sudah tidak bisa dihilangkan atau dihapus dari jejaring internet.

Tidak berarti juga bahwa proses penghapusan hanya dapat dilakukan melalui metode yang ilegal. Sebab pada dasarnya, cara ini telah terintegrasi dengan kebijakan Bukalapak itu sendiri, meskipun tidak dapat ditemukan langsung pada fitur di dalam aplikasinya.

Disebut demikian, sebab langkah pertama yang harus dilakukan dalam hal ini, tak lain adalah melakukan login ke akun Bukalapak itu sendiri. Setelah itu, Anda akan diarahkan ke halaman lain yang bukan bagian dari layanan aplikasi secara langsung. Untuk detailnya, berikut adalah cara menghapus akun Bukalapak:

  1. Pertama-tama, pastikan terlebih dahulu bahwa Anda sudah login ke akun Bukalapak Anda sendiri.
  2. Selanjutnya adalah membuka meu ‘Buka Bantuan’ pada fitur yang disediakan oleh aplikasi tersebut.
  3. Setelah berada dalam halaman Bantuan, Anda cukup memilih ‘FAQ (Tanya Jawab)’, lalu setelah itu pilih opsi ‘Akun’.
  4. Pada halaman yang tersedi akan muncul beberapa keterangan atau detail yang harus diisiuntuk menginformasikan alasan yang dimiliki untuk melakukan penghapusan akun. Sebaiknya memasukkan alasan yang cukup logis dan sesuai dengan tujuan.
  5. Karena metode ini bersifat pengajuan, maka langkah terakhir adalah menunggu balasan email dari pihak Bukalapak mengenai pengajuan penghapusanakun yang Anda lakukan, apakah berhasil atau tidak. Tanggapan tersebut umumnya akan diperoleh dalam kurung waktu 2 x 24 jam.

Cara menghapus akun Bukalapak di atas memang termasuk membutuhkan waktu yang cukup lama. Namun, jika masih merasa kebingungan atau proses pengajuan tidak berhasil, Anda bisa memilih opsi lainnya dengan cara menghubungi call center Bukalapak. Opsi ini mungkin akan cukup mudah dan membantu, namun butuh tindakan yang lebih pula, karena harus berinteraksi dengan pihak Bukalapak secara langsung.