7 Fakta Rahasia Trailer Film Aladin yang Tidak Dilihat Orang Awam

Hallo sobat teknohits dimanapun kalian berada, kali ini Mimin akan memberikan sebuah informasi penting khusus untuk kamu pencinta film, karena dalam artikel ini teknohits akan merangkum sebuah fakta rahasia tentang sebuah trailer film Aladin. Film Aladdin yang tayang perdana pada tanggal 24 Mei 2019. Fakta rahadia apa saja yang terlihat pada trailernya? Teknohits akan bongkar semuanya dibawah ini ya.

1. Burung yang Terbang di Langit Adalah . . .

Pada bagian awal trailer, terlihat seekor burung sedang terbang di angkasa. Burung tersebut merupakan Iago, seekor beo milik Jafar. Iago dapat nyarios dengan sangat lancar dan lumayan licik, mungkin terinspirasi dari tuannya. Ia merupakan burung serakah yang gemar mencari harta dan emas. Bisa jadi, kemunculan Iago di awal trailer sedang mencari mangsa orang-orang yang sedang membawa emas.

2. Kota yang Terlihat dari Kejauhan Adalah . . .

Apa nama kota tempat Aladdin dan putri Yasmine tinggali? Yups, nama tempatnya yaitu Agrabah. Kota ini terlihat dari kejauhan di awal trailer. Yang sedikit bera dari versi kartunnya yaitu ukuran istana sultan. Di versi filmnya, istana sultan tidak terlalu terlihat megah, berbeda dengan versi kartunnya yang terlihat besar.

3. Binatang yang Ada di Belakang Putri Yasmine Adalah . . .

Saat trailer menampilkan sesosok putri Yasmine sedang berjalan di tangga, sadarkah kamu bahwa ada seekor harimau sedang berjalan di belakangnya? Harimau itu tidak msu melahap putri Yasmine, karena hewan buas itu adalah peliharaan kesayangan sang putri bernama Rajah. Ia sangat lembut pada putri Yasmine, namun berubah menjadi sangat ganas apabila ada orang yang berani macam-macam ke tuan putrinya tersebut.

4. Pertemuan Pertama Aladdin dan Putri Yasmine

Adegan ini seperti akan menjadi pertanda bahwa akan ada adegan ikonik di mana Aladdin membawa putri Yasmine terbang keliling menggunakan karpet ajaib.

5. Perbedaan Gua Antara Versi Kartun vs Film

Perbedaan yang cukup terlihat dengan jelas pada film Aladdin terbaru ialah bentuk Cave of Wonder. Memang sama-sama berbentuk harimau, akan tetapi di film live action-nya gua tersebut lebih statis. Padahal di versi kartunnya, gua itu dapat bergerak dengan leluasa seperti jin. Entah apa yang mendasari perbedaan ini.

6. Karpet Ajaib Ditemukan Dulu Sebelum Lampu Ajaib

Saat Aladdin sukses memasuki gua, dia berhasil temukan lampu ajaib yang berisikan Will Smith, eh maksud Jaka berisikan genie. Yang menarik, ketika genie keluar setelah tidur panjangnya, terlihat di sebelah kanan si karpet ajaib yang sedang berdiri. Itu artinya, Aladdin menemukan karpet tersebut sebelum lampu ajaib.

7. Kalung Genie?

Fakta terakhir yang harus kamu tahu yaitu tentang kalung yang dikenakan oleh Will Smith. Padahal, genie tidak memakai kalung pada versi aslinya. Apakah kalung tersebut mempunya sesuatu yang berbau magis?