Jarang Terekspos! 5 Aplikasi Buatan Google Ini Keren Banget Guys

Jika Mimin bertanya apa aplikasi buatan Google pasti kamu akan menjawab aplikasi mainstream seperti google classroom, google Chrome dan lainnya tapi kamu pasti enggak tau ada beberapa aplikasi buatan Google yang keren banget karena memang aplikasi jarang terekspos, untuk kamu yang penasaran aplikasi apa aja yuk disimak infonya dibawah ini.

1. Unlock Clock

Unlock Clock
Sumber gambar: google play

Aplikasi pertama yang belum lama ini dirlis oleh Google adalah Unlock Clock yang merupakan sebuah aplikasi Digital Wellbeing Experiments. Unlock Clock sendiri mempunyai fungsi untuk membantu kamu menemukan keseimbangan yang lebih baik dalam penggunaan teknologi. Aplikasi ini juga akan menghitung berapa kali kamu buka kunci smartphone dalam sehari dan akan ditampilkan dalam bentuk live wallpaper. Sampai saat ini, aplikasi Unlock Lock sendiri sudah didownload oleh lebih dari 100 ribu pengguna semenjak perilisannya pada bulan Oktober lalu.

2. We Flip

We Flip
Sumber gambar: google play

Mau quality time kamu bersama orang tersayang tak terganggu dengan godaan berbagai hal menarik yang ada di HP? kalau gitu kamu harus coba aplikasi buatan Google satu ini, bro. We Flip namanya, dan sebetulnya telah menawarkan fungsi yang nggak jauh berbeda dengan aplikasi sebelumnya yaitu sebagai platform Digital Wellbeing. Cuma saja, aplikasi ini dirancang untuk dapat kamu gunakan secara berkelompok sehingga waktu yang kamu habiskan dengan orang-orang tersayang bisa lebih berkualitas. Untuk menggunakannya, masing-masing pengguna harus memiliki aplikasi We Flip dan masuk ke dalam sebuah “sesi” dengan cara menghubungkannya menggunakan bluetoth. Setelah tombol kontrol diaktifkan, maka HP mereka akan secara otomatis beralih ke mode Do Not Disturb. Kemudian ketika salah satu pengguna membuka kunci HP mereka maka sesi akan berakhir dan aplikasi akan menampilkan statistik mengenai seberapa lama pengguna dapat bertahan jauh dari HP mereka.

3. Post Box

Post Box
Sumber gambar: apk pure

Sesuai dengan namanya, aplikasi Post Box ini hampir mirip dengan fungsi Kotak Pos didalam kehidupan nyata yaitu menampung semua informasi yang ditujukan kepada penggunanya. Aplikasi ini sendiri bisa membantu kamu untuk meminimalisir gangguan notifikasi di HP hingga waktu yang sudah diatur sebelumnya. So, setelah durasi waktu diatur maka aplikasi ini akan menahan semua notifikasi yang masuk sehingga pengguna nggak akan ter-distract untuk terus mengecek HP setiap saat. Kerennya, aplikasi ini akan mengatur semua notifikasi yang masuk dengan rapi dan terorganisir sehingga kamu nggak akan pusing saat melihatnya.

4. Morph

Morph
Sumber gambar; merpati

Menawarkan fungsi yang tak kalah menarik dari aplikasi-aplikasi sebelumnya, Morph adalah salah satu produk Google yang dapat membantu penggunanya untuk tetap fokus. Aplikasi ini mungkinkan kamu untuk buat beberapa mode seperti mode kerja, liburan, dan lain sebagainya lengkap dengan jam dan aplikasi apa saja yang bisa digunakan saat mode tersebut sedang digunakan. Dengan itu, saat kamu sedang berada di mode kerja maka kamu akan tetap bisa fokus karena hanya aplikasi-aplikasi tertentu yang sudah dipilih saja yang bisa dipakai. Aplikasi ini cocok banget nih, bro, untuk kamu yang nggak tahan colong-colong waktu untuk main media sosial atau bahkan game di waktu kerja.

5. Desert Island

Desert Island
Sumber gambar: apk pure

Sedikit mirip dengan aplikasi sebelumnya, Desert Island adalah sebuah aplikasi yang dapat membantu pengguna untuk menemukan fokus saat menggunakan HP mereka. Tak cuma sekadar membantu agar pengguna bisa fokus, aplikasi ini pula secara tak langsung menantang kamu untuk hanya memakai berbagai aplikasi penting yang sudah dipilih saja dalam durasi waktu 24 jam. MSetelah waktu yang ditentukan habis, maka aplikasi ini nantinya akan menampilkan berapa kali kamu membuka aplikasi-aplikasi tersebut dan berapa kali kamu mencoba buka aplikasi lainnya.