5 Film Netflix yang Aman Ditonton Bareng Keluarga, Apa Saja?

Untuk kamu pengguna layanan streaming film online Netflix yang ingin menonton film bersama keluarga tapi bingung mau nonton apa, kamu wajib baca artikel ini sampai habis ya, karena teknohits akan memberikan informasi yang sangat penting untuk kamu yaitu beberapa film netflix yang aman ditonton bareng keluarga, yuk kita bahas dibawah ini.

 

5 Film Netflix yang Aman Ditonton Bareng Keluarga

 

1. Mary Poppins Returns (2018)

Mary Poppins Returns (2018)
Sumber gambar: imdb

Dipilihnya Emily Blunt untuk mengambil alih peran yang sebelumnya diperankan oleh Juli Andrews adalah keputusan yang pas bagi Mary Poppins Returns. Emily sukses gambarkan seorang pengaruh menyenangkan yang agak sedikit sombong, tetapi tetap disukai anak-anak. Jalan cerita fim ini juga menarik serta scene menari dan bernyanyi yang membuat hati senang akan menghiburmu dan adik-adikmu, geng.

 

2. Despicable Me (2010)

Despicable Me (2010)
Sumber gambar: imdb

Cerita tentang penjahat super yang bertekad mencuri bulan tentunya sangat menarik untuk ditonton, apalagi kalau pekerja yang bantuin penjahatnya se-imut Minions! Tekad penjahat bernama Gru ini pun gagal karena hatinya meleleh melihat trio anak yatim piatu yang menggemaskan, Agnes, Margo, dan Edith. Secara nggak langsung, film ini juga mengajarkan bahwa adanya keluarga yang bersama kita bisa menekan niat kita untuk berbuat tidak baik, geng.

 

3. Wreck-It Ralph (2012)

Wreck-It Ralph (2012)
Sumber gambar: catatan redha

Dari sajian visualnya saja, Wreck-It Ralph pasti buat kamu rela habiskan waktu beberapa jam untuk menemani adik-adik atau keponakanmu menonton film kartun ini. Menceritakan tentang karakter antagonis yang juga ingin disayangi, Wreck-It Ralph mengandung cerita tidak biasa yang ringan untuk dinikmati, geng.

 

4. Spiderman : Into the Spider-Verse (2018)

Spiderman : Into the Spider-Verse (2018)
Sumber gambar: rotern tomatos

Kurang apa lagi coba, film animasi yang satu ini? Ceritanya mengharukan dan lucu, animasinya juara, dan aman ditonton oleh segala usia. Pemenang penghargaan Film Animasi Terbaik pada Piala Oscar 2018 ini juga menampilkan remaja berkulit hitam sebagai tokoh utamanya.

 

5. Hugo (2011)

Hugo (2011)
Sumber gambar : paradise ubud

Nonton film yang mengisahkan anak yang cerdas memang nggak pernah gagal bikin terkagum-kagum, Apalagi kalau pemerannya se-berbakat Asa Butterfield! Hugo mengikuti perjalanan seorang anak yatim piatu yang tinggal di stasiun kereta api, ia kemudian mencoba menguraikan pesan untuk memecahkan misteri yang akhirnya membawanya ke jalan pulang ke rumah. Dijamin, Hugo akan bikin kamu betah nonton, sampai-sampai lupa kalau kamu lagi menemani keluargamu nonton.