5 Fitur Rahasia yang Terdapat di Versi Android 11

Siapa yang tidak mempunyai smartphone pada saat ini? Tentunya semua orang dari berbagai kalangan pasti mempunyai perangkat cerdas yang memiliki teknologi canggih ini di dalamnya. dengan perkembangan teknologi yang terus berkembang perusahaan teknologi dunia terus membuat pembaharuan salah satunya dengan merilis Versi Android 11.

Perusahaan raksasa dunia, Google telah merilis perangkst android Versi Android 11, sistem operasi terbaru ini memiliki banyak fitur didalamnya, penasaran fitur apa saja yang terdapat dalam versi android 11 ini, yuk kita bahas bersama dibawah ini.

 

5 Fitur Rahasia di Versi Android 11

 

Chat Bubbles

 Chat Bubbles
Sumber gambar: inews

yang pertama adalah Fitur Chat Bubbles memungkinkan aplikasi untuk mengambang (floating). Hal ini mungkin membantu agar percakapan kamu tetap berada di layar bagian atas.

 

Kirim Gambar dalam Quick Reply

Dengan Android 11, kamu bisa mengirimkan balas cepat (quick reply) untuk sebuah teks pesan dari sebuah notifikasi. Kamu juga bisa menempelkan gambar ke dalam reply box.

 

Peningkatan Permissions

Android Permissions (Izin Android) meningkat selama bertahun-tahun. Dengan Android 11, Permissions pada sistem operasi Android akan dinilai lebih baik. Misalnya, bila aplikasi meminta Anda untuk mengakses lokasi, Anda dapat menolaknya.

Jika komputer bertanya lagi dan kamu menolaknya dua kali, Android akan menganggap kamu tidak akan memberikan lokasi kamh secara permanen. Dengan demikian, kamu tidak akan merasa terganggu.

 

Peningkatan Keamanan Biometrik

Dengan Android 11, keamanan biometrik memiliki tiga tingkat tipe autentikator, yakni kuat, lemah, dan kredensial perangkat. Ini menciptakan keamanan yang lebih terperinci, dan seharusnya membuat semua aplikasi di perangkat kamu lebih aman

 

Dukung 5G

Internet 5G vs Internet 4G LTE Siapa Yang Paling Kencang
Sumber gambar: kumparan

Perangkat Android yang menjalankan Android 11 akan dapat mengetahui apakah koneksi 5G kamu diukur atau tidak terbatas. Jika tidak terbatas, maka ponsel dapat secara otomatis mengunduh dan menyajikan gambar dan video beresolusi lebih tinggi agar lebih cocok dengan kecepatan 5G yang meningkat secara signifikan.